Category: Kegiatan

Kegiatan Setoran Hafalan Mahasiswa Beasiswa Tahfizh

Published / by LAIK UMRI / Leave a Comment

 

Lembaga Al Islam dan Kemuhammadiyah (LAIK) Umri menggelar kegiatan setoran hafalan penerima beasiswa jalur tahfiz di kantor LAIK pada Sabtu – Senin (27 Mei – 05 Juni 2023).

Mahasiswa yang melaksanakan hafalan ada 3 angkatan yaitu angkatan 2020, 2021 dan 2022 yang mana beasiswa jalur tahfiz ini nantinya akan dievaluasi pada tiap semester dan memiliki target hafalan sebelum wisuda.

“Kita berikan kesempatan untuk mencapai target dalam dua semester nanti di evaluasi dan kita akan melihat komitmen dari pada adik-adik mahasiswa dalam menghafal Al-Quran.

Dalam pembinaan ini nantinya akan ada pengulangan hafalan bagi mahasiswa dan ia berharap agar mahasiswa mengikuti pembinaan ini dengan baik.

LAIK Umri Lakukan Pembekalan Penerima Beasiswa Tahfiz

Published / by LAIK UMRI / Leave a Comment

Lembaga Al Islam dan Kemuhammadiyah (LAIK) Umri menggelar kegiatan pembinaan bagi mahasiswa penerima beasiswa jalur tahfiz di gedung Rektorat pada Sabtu (27/5/2023).

Ketua Lembaga Al Islam dan Kemuhammadiyahan (LAIK) Afdhal SUd MPI mengatakan kegiatan ini ditaja agar mahasiswa dapat terus ingat akan hafalannya dan niat baik yang sudah ditanamkan.

“Jika sudah menghafal Al Quran maka para mahasiswa kita sudah memiliki niat yang baik, namun dengan catatan siap untuk mengikuti pembinaan yang diberikan,” ujarnya.

Mahasiswa yang mendapatkan beasiswa jalur tahfiz ini nantinya akan dievaluasi pada tiap semester dan memiliki target hafalan sebelum wisuda.

“Kita berikan kesempatan untuk mencapai target dalam dua semester nanti di evaluasi dan kita akan melihat komitmen dari pada adik-adik mahasiswa dalam menghafal Al-Quran,” kata Afdhal saat memberikan sambutan

Dalam pembinaan ini nantinya akan ada pengulangan hafalan bagi mahasiswa dan ia berharap agar mahasiswa mengikuti pembinaan ini dengan baik.

“Saya harap adik-adik mahasiswa dijaga hafalannya dan ditingkatkan agar tak sia-sia hafalannya, selamat mengikuti evaluasi hari ini karena akan ada murojaah dan penetapan target hafalan,” pungkasnya.

Persiapan Kajian Ramadhan

Published / by LAIK UMRI / Leave a Comment
Pengambilan Video Persiapan Kajian Ramadhan 1442 H
Bersama Wakil Rektor I, Wakil Rektor II dan  Wakil Rektor III Universitas Muhammadiyah Riau

 

PENGAMBILAN VIDEO KAJIAN RAMADHAN 1442 H 

 

Jadwal Uji Kompetensi Baca Al-Qur’an

Published / by LAIK UMRI / Leave a Comment

Dalam rangka mempercepat ketuntasan Bebas Buta Aksara Al-Qur’an bagi mahasiswa tingkat akhir (semester 5,7,9, dst), maka kelompok kerja Pembelajaran Al-Qur’an LSIK UMRI menyelenggarakan Uji kemampuan baca Al-qur’an tahap 1 semester 2020-1.  kepada mahasiswa di lingkungan fakultas masing-masing. Adapaun ketentuan ujian adalah sebagai berikut :

  1. Jadwal Ujian dalam rentang waktu tanggal 26 s.d 31 oktober 2020
  2. Peserta Ujian adalah Mahasiswa semester Akhir (5,7,9 dst).
  3. Ujian dilakukan dengan metode online VIA Whatsapp yang dikelola oleh Tim penguji, mengikuti ketentuan :
  • Mahasiswa mengirimkan video baca Al-Qur’an dalam durasi 30 – 60 detik (VIA Whatsapp), kepada tim penguji sebagai bahan penilaian TIM
  • Tim penguji adalah tim yang sama pada tahap bimbingan / mentoring (lampiran)
Daftar No WA Tim Penguji:
No Penguji No  Whatsapp
1 Wismanto, M.PdI 085271748916
2 Dr. Deprizon, M.PdI 081378333699
3 Shabri Putra Wirman, M.Si 08117570059
4 Dr. Budi Santoso Wibowo, M.PdI 085376654008
5 Hasmalina Nasution, M.Si 08117595073
6 Lega Putri Utami, M.Eng 081374620636
7 Dr. Sakban, MA 081374084265
8 Salman, S.Ud., M.Pd 082391010914
  • Video rekaman diberi label Nama-Semester-Prodi, (contoh: Neni – 7 – Psikologi Islam)
  • Rekaman video menunjukkan wajah dan mushaf Al-Qur’an yang terbuka
  • Tim hanya melakukan penilaian kepada mahasiswa yang mengirimkan video rekaman pada batas waktu yang telah ditetapkan

Kegiatan Pembekalan Kompetensi Baca Al-Qur’an Mahasiswa pada Tahun Akademik 2020-1 Tahap 2

Published / by LAIK UMRI / Leave a Comment

Kegiatan Tahsin Al-Qur’an Mahasiswa dengan menggunakan DARING yang diselenggarakan oleh LEMBAGA STUDI ISLAM DAN KEMUHAMMADIYAHAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH RIAU  pada Tahap  II (Kedua) pada tanggal 21 september 2020 yang mana pesertanya Mahasiswa dari Fakultas :

  1. Fakultas Mipa dan Kesehatan
  2. Fakultas Teknik
  3. Fakultas Ekonomi dan Bisnis
  4. Fakultas Ilmu Komputer
  5. Fakultas Ilmu Komunikasi
  6. Fakultas Ilmu Hukum
  7. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
  8. Fakultas Studi Islam

 

Rapat Pleno Penyusun Modul AIK 1

Published / by LAIK UMRI / Leave a Comment

Telah Dilaksanakan kegiatan Daring Rapat Pleno Penyusun Modul AIK 1 Tahun Akademik 2020-1 yang diketuai oleh Bapak Dr. Baidarus , MM., M.Ag beserta Bapak/Ibu dosen-dosen AIK 1 yang mana acara pembukaan Rapat Pleno dibuka oleh Bapak Mizan Asnawi, S.E., M.Ec.Dev ketua Lembaga Studi Islam dan Kemuhammadiyahan dan sekretaris Lembaga Studi Islam dan Kemuhammadiyahan Dr. Santoso, M.Si. Universitas Muhammadiyah Riau.

Kegiatan Pembekalan Kompetensi Baca Al-Qur’an Mahasiswa pada Tahun Akademik 2020-1

Published / by LAIK UMRI / Leave a Comment

Kegiatan Tahsin Al-Qur’an Mahasiswa dengan menggunakan DARING yang diselenggarakan oleh LEMBAGA STUDI ISLAM DAN KEMUHAMMADIYAHAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH RIAU  pada Tahap  I (Pertama) pada tanggal 14 september 2020 yang mana pesertanya Mahasiswa dari Fakultas :

  1. Fakultas Mipa dan Kesehatan
  2. Fakultas Teknik
  3. Fakultas Ekonomi dan Bisnis
  4. Fakultas Ilmu Komputer
  5. Fakultas Ilmu Komunikasi
  6. Fakultas Ilmu Hukum
  7. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
  8. Fakultas Studi Islam